PELANTIKAN DEWAN AMBALAN RA KARTINI GUGUS DEPAN 131-132 DAN PMR WIRA, SEBUAH LANGKAH AWAL PENGABDIAN

Senin, 28 November 2022. SMK Negeri 1 Bojonegoro melaksanakan kegiatan apel sebagai kegiatan akhir bulan. Seluruh siswa dengan atribut lengkap tampak khidmat mengikuti instruksi petugas apel.

Ada dua momen penting dalam apel pagi itu yaitu pelantikan Dewan Ambalan RA KArtini Gugus Depan 131-132 SMK Negeri 1 Bojonegoro dan PMR Wira.

Setelah melantik Dewan Ambalan RA KArtini Gugus Depan 131-132  dan PMR Wira SMK Negeri 1 Bojonegoro, pembina apel, Ibu Wasriah, M.Pd., berpesan bahwa dalam berorganisasi terjadi gesekan itu adalah hal yang wajar. Seorang pengurus organisasi, terlebih seorang pemimpin, haruslah berjiwa besar dalam menghadapi perbedaan pendapat.

Pemimpin apel juga kembali menegaskan, bahwa dengan berorganisasi kita dapat belajar mengabdi kepada SMK Negeri 1 Bojonegoro pada khususnya dan bagi bangsa dan negara pada umumnya.

Selamat kepada Anggota Dewan Ambalan  RA KArtini Gugus Depan 131-132  dan PMR Wira SMK Negeri 1 Bojonegoro masa bakti 2022/2023, dan terima kasih kepada  Dewan Ambalan RA KArtini Gugus Depan 131-132  dan PMR Wira SMK Negeri 1 Bojonegoro masa bakti 2021/2022. (saf/jur)