JOB FAIR 2023 SMKN 1 BOJONEGORO: AYO KERJA UNTUK MASA DEPAN BAHAGIA

Pada 14 November 2023 halaman depan SMK N 1 Bojonegoro dipenuhi dengan tenda-tenda berbagai macam perusahaan yang menyediakan lowongan kerja untuk para lulusan dan umum khususnya yang ada di Bojonegoro dan sekitarnya, JOB FAIR yang digelar dengan tema “Ayo Kerja Untuk Masa Depan Bahagia” menghadirkan sekitar 23 perusahaan ternama. Banyak sekolah di sekitar Bojonegoro yang turut hadir dalam acara ini mulai dari SMK, SMA, sampai perguruan tinggi.

Gb. Pembukaan oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur

Tidak hanya itu, dalam acara  ini juga ada stand-stand makanan dan produk-produk buatan siswa-siswi SMK N 1 Bojonegoro, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan berwirausaha, untuk itu sekolah memberikan modal awal sebagai bentuk dukungan kegiatan kali ini.

Acara ini dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, serta sambutan oleh Bapak  Roedie Agus Setiyoono selaku kepala sekolah SMK N 1 Bojonegoro.

 

Di acara kali ini stand-stand untuk setiap program keahlian juga ditampilkan karya dari siswa-siswi masing-masing setiap jurusan mulai dari tas tothebag, makanan, masker wajah, dan masih banyak lainnya.

Produk ini tentunya adalah hasil dari pengaplikasian dari teori-teori yang telah didapat siswa-siswi di kelas selama ini.

Untuk memberikan kesempatan kepada banyak pihak yang ingin memperoleh pekerjaan serta pengetahuan tentang dunia pekerjaan Job Fair ini digelar dalam dua hari mulai dari tanggal 14 hingga 15 November 2023 (08.00-1400) untuk umum dan ini tidak dipungut biaya alias gratis.